-->
Deskripsi singkat Padi Varietas M400

Deskripsi singkat Padi Varietas M400

Pagi tadi kita kedatangan tamu, tamu kita bukan sekedar tamu biasa, ya.. tamu kita adalah benih padi dengan nama varietas M400, benih padi yang akhir-akhir ini menjadi viral karena dapat menghasilkan 400 bulir dalam satu malai hal ini tentunya lebih unggul jika dibandingkan dengan varietas lainnya.


Padi varietas M400
Keunggulan lainnya dari padi varietas M 400 ini yakni tetap bagus walaupun di area sekitar terkena serangan hama wereng, selain itu Varietas padi M400 juga mampu bertahan terhadap kondisi lingkungan yang ekstrim sekalipun , baik serangan hama maupun anomali cuaca masih bisa berdiri tegak.

Dikutip dari portal HKTI Online bahwa Bibit unggul M 400 ini memberikan hasil panen lebih banyak, minimum 9 ton per hektar , bahkan di daerah Lumajang hasil panen bisa mencapai 11 ton per hektar. Wow.. menurut kita ini merupakan hasil panen yang spektakuler dari varietas padi pada umumnya.

Untuk lebih jelas kita akan melihat deskripsi singkat dari benih padi varietas M400 ini,

Hasil rata-rata :
Rata-rata hasil dari padi varietas M400 ini adalah 8,5 ton/hektar.

Potensi hasil :
Padi Varietas M400 memiliki potensi hasil 11 ton/hektar.

Umur Tanaman :
Sedangkan untuk umur padi varietas M400 ini adalah 90 HST atau 111 Hari setelah semai.

Jumlah bulir per malai :
Untuk jumlah bulir permalainya, padi varietas M400 ini memiliki 270 – 400 bulir permalainya.

Lain-lainnya seperti :
Anakan produktif : 20 Anakan
Kerebahan : Tahan
Bentuk gabah : ramping
Berat 1000 butir : 29 gram
Ketahanan hama : Tahan hama wereng

Demikin artikel singkat ini tentang Deskripsi singkat Padi Varietas M400, semoga bisa memberikan referensi benih yang akan ditanam oleh para petani untuk musim tanam sekarang.
Advertisement

Baca juga:

Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar

No comments